Goa Jepang yang di bangun oleh masyarakat bali lewat kerja paksa ini terdapat di daerah klungkung. Tepatnya di daerah yang berbatasan dengan kabupaten Karang Asem dan Gianyar, Bali. Goa ini menurut riwayat, digunakan jepang sebagai benteng pertahanan sekaligus sel bagi orang-orang indonesia. Ketika itu banyak orang-orang kita yang di tahan sampai mati, di siksa dan sebagainya.
Goa dengan dengan banyak lubang serta memiliki kedalaman sampai 15 meter ini pun juga memiliki cerita mistis. Diceritakan kalau di sekitar gua ini lumayan banyak terjadi kecelakaan. Penyebabnya sendiri diduga gara-gara para pengendara mendapati sosok-sosok menakutkan yang ada di sana. Entah itu wujud manusia yang terluka parah sampai makhluk aneh macam campuran hewan dan orang.
2. Goa Jepang di Bandung
Tak hanya di Bali, di kota kembang Bandung kita juga bisa mendapati sebuah gua Jepang. Dikatakan dulunya tempat ini dipakai sebagai bunker sekaligus tempat tahanan. Secara fisik gua ini memang bagus dan sangat kuat. Diketahui, gua ini dibangun sekitar tahun 1942.
Sama seperti gua Jepang yang ada di Bali, di sini juga beredar cerita-cerita seram. Menurut orang-orang sekitar, di pelantaran gua ini sering muncul penampakan-penampakan yang bikin merinding. Biasanya berbentuk hantu-hantu Belanda kadang juga Jepang. Tak hanya wujud, suara-suara misterius kadang juga terdengar di sini.
3. Goa Jepang di Manado - Sulawesi Utara
Tak hanya Bali dan Bandung, di Manado kita juga bakal menemukan gua Jepang. Gua Jepang di sini fungsinya juga tak jauh beda dari dua tempat sebelumnya, yakni sebagai benteng pertahanan dan juga sel bagi orang-orang pribumi. Dan sama seperti semua gua Jepang di Indonesia, ada banyak penyiksaan yang terjadi di tempat ini.
Soal cerita misteri, gua ini tentu juga memilikinya. Bukan hantu atau suara-suara sih, melainkan semacam ilusi aneh yang hanya akan terjadi ketika kita masuk ke dalamnya. Jadi, menurut banyak saksi mata, gua ini seolah memiliki dua lubang, padahal ketika diterangi ada satu lagi lubang yang tak terlihat. Selain soal ilusi tersebut, gua ini juga terkenal sangat angker.
4. Bunker dan Sumur di Rumah Jepang Jambi
Tempat satu ini mungkin bukan gua, tapi ia juga sama-sama dimiliki oleh Jepang. Bangunan ini diketahui sudah ada sejak tahun 1921 dan saat ini masih berdiri kokoh. Seperti namanya, tempat ini dipakai sebagai spot perlindungan, tapi di beberapa sisi dipakai juga untuk tempat eksekusi mati. Di dalam bunker ini terdapat banyak ruangan, termasuk sebuah sumur yang dipercaya sangat angker.
Soal cerita mistis, banyak yang bilang kalau tempat ini suram. Beberapa kali sering ditemui penampakan-penampakan bikin takut macam sosok-sosok yang berdarah-darah serta tentara-tentara Jepang yang sedang latihan. Tak hanya itu, di sumur angker itu juga pernah dijumpai penampakan berupa ular raksasa berkepala dua. Untuk yang satu ini, banyak yang percaya kalau makhluk tersebut adalah penunggu sumur dan bunker Jepang tersebut.
5. Goa Jepang di Jembur - Jawa Timur
Di Jawa Timur juga terdapat gua Jepang yang cukup terkenal. Gua ini berlokasi di daerah Ambulu yang ada di Jember. Menurut sejarah, tempat ini dulunya dibangun oleh para Romusha. Konstruksi gua ini sendiri cukup simpel tapi terkesan sangat kokoh.
Tentang kemistisan, tentu saja tempat ini juga memilikinya. Tempat ini terkenal angker dan sangat sering memunculkan fenomena-fenomena penampakan. Cukup mudah bahkan mendapati penampakan di sini. Cukup foto dan rekam saja sesuka hati, pasti kamu akan mendapati sesuatu. Meskipun demikian, tapi tempat ini lumayan banyak dikunjungi.
0 Comments